Poin-poin Pelajaran 4 dari Durusul Lughah jilid 2

Table of Content [Lihat di sini]

Pada hari ini, kita membahas poin-poin pelajaran yang dibahas pada bab 4 dari kitab Durusul lughah jilid yang kedua.


pelajaran ke-4 dari kitab durusul lughah jilid 2


Poin Materi Pelajaran Durusul lughah 2 bab 4


1. Isnad fi'il maadhi (proses perubahan fi'il berdasarkan dhamir)


Kita ambil contoh fi'il ذَهَبَ (dzahaba). Berikut adalah penjelasannya:


Dhamir  أَنَا (ana) => ذَهَبْتُ (dzahabtu).

Dhamir أَنْتَ (anta) => ذَهَبْتَ (dzahabta).

Dhamir أَنْتِ (anti) => ذَهَبْتِ (dzahabti).

Dhamir هُمْ (hum) => ذَهَبُوْا (dzahabuu).

Dhamir هُنَّ (hunna) => ذَهَبْنَ (dzahabna).

Dhamir هُوَ (huwa) => ذَهَبَ (dzahaba).

Dhamir هِيَ (hiya) => ذَهَبَتْ (dzahabat).

Untuk materi lebih lengkap, silakan lihat pelajaran tashrif fi'il madhi.


2. مَا النَّافِيَةُ (maa an-naafiyatu).


Ungkapan negasi (ungkapan yang menyatakan tidak) dalam bahasa Arab bisa menggunakan مَا (maa).

Dalam kalimat negatif ini, مَا digunakan dengan fi'il maadhi.


Contoh kalimat menggunakan maa naafiyah


مَا ذَهَبْتُ إِلَى السُّوقِ (maa dzahabtu ilaa as-suuqi).
Artinya: Saya tidak pergi ke pasar.

أَذَهَبْتَ إِلَى المَدْرَسَةِ ؟ (a-dzahabta ilaa al-madrasati?).
لاَ. مَا ذَهَبْتُ  (laa. maa dzahabtu).

Artinya:
Apakah engkau pergi ke sekolah?
Tidak. Saya tidak pergi ke sekolah.


maa naafiyyah dan contoh kalimatnya


3. لِأَنَّ  (li-anna)


li-anna dalam bahasa Indonesia bisa berarti "karena" atau "disebabkan oleh".

li-anna dengan dhamir

هُوَ  :  لِأَنَّهُ

هِيَ : لِأَنَّهَا

أَنَا  : لِأَنَّنِيْ

أَنْتَ  : لِأَنَّكَ

dan seterusnya.

Contoh kalimat menggunakan لِأَنَّ

ذَهَبَ أَحْمَدُ إِلَى الْمُسْتَشْفَى لِأَنَّهُ مَرِيْضٌ  (dzahaba ahmadu ilaa al-mustasyfaa li-annahu mariidhun).
Artinya: Ahmad pergi ke rumah sakit karena ia sakit.