Belajar Dari Doa Agar Terbebas Dari Lilitan Hutang

Table of Content [Lihat di sini]

Hutang jika diibaratkan jalan berkelok, ia adalah jalan sempit yang tampak tak berujung. Bagi yang lemah mental, sangat mudah untuk merasa kalah dan frustasi.


doa terbebas dari hutang beserta artinya



Jika Anda dalam keadaan berhutang karena terpaksa, maka jangan biarkan perasaan galau merenggut semangat Anda.


Yang jelas, tetaplah istiqomah dalam perjuangan melunasi hutang. Semangatlah, buatlah rencana. Dan yang paling penting adalah berdoa.


Dibawah ini adalah salah satu doa agar terlepas dari lilitan hutang.


Disamping menghafalkan teks Arabnya, sebaiknya Anda mengetahui juga arti secara umum apa yang Anda minta dan mohon kepada Allah Ta'ala.


Lebih bagus lagi mengetahui arti kata per katanya, sambil menambah kosakata bahasa Arab Anda.


Saya tulis teks Arab terlebih dahulu, setelah itu arti lengkapnya. Kemudian saya tulis arti kata per kata.



Teks Arab Doa agar terlepas dari lilitan hutang dari hadits shahih


اللَّهمَّ إنِّي أعوذُ بك مِنَ الهَمِّ والحَزَنِ، والعَجزِ والكسَلِ، والبُخلِ والجُبنِ، وضَلَعِ الدَّينِ، وغَلَبةِ الرِّجالِ


(Allahumma innii a'uudzu bika minal hammi wal hazan, wal 'ajzi, wal kasal, wal bukhli, wal jubni, wadhala'id daini, waghalabatir rijaal)


Artinya: 

Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada –Mu dari gundah hati dan kesedihan, dari rasa lemah dan malas, dari rasa kikir dan penakut dari lilitan hutang dan penguasaan orang lain


Sumber : https://almanhaj.or.id/61143-sifat-pengecut-awas-bahayanya.html


teks arab doa terbebas dari hutang dan terjemahan

Download file pdf teks Arab doa terbebas dari hutang dan artinya

Jika Anda ingin print teks doa ini agar dapat dibaca berulang kali untuk menghafalnya, silakan download file pdfnya di sini.




Arti kata per kata


Untuk menambah kosakata bahasa Arab, mari kita kupas arti per kata.


1. اللَّهمَّ (allahumma): ungkapan permohonan kepada Allah, ungkapan lainnya adalah يا الله (yaa Allah). Artinya adalah Wahai Allah.


2. إنِّي (innii): sesungguhnya aku.


Terdiri dari dua kata, yaitu:


2.1  إِنَّ (inna), yaitu حرف للتأْكيد (harf lita'kiid). Fungsinya adalah untuk penekanan. Jadi arti inna adalah "sesungguhnya".


2.2 ي adalah ism inna (lihat pelajaran isim inna dan khabar inna).


ي adalah dhamir muttashil untuk orang pertama tunggal, yang artinya "saya"


Jadi إنِّي  artinya adalah "sesungguhnya aku".


3. أعوذُ (a'uudzu): artinya "aku berlindung"


أعوذُ adalah fi'il atau kata kerja dengan fa'il dhamir mustatir dengan taqdir أَنَا (ana) atau "saya".


Kata kerja dasarnya adalah عَاذَ - يَعُوذُ ('aadza - ya'uudzu), sedangkan fi'il amrnya untuk dhamir mustatir أنْتَ (anta) atau "kamu" adalah "عُذْ" ('udz).


Mashdarnya adalah عَوْذٌ ('audzun) atau عِيَاذٌ ('iyaadzun).


Fa'ilnya adalah عَائِذٌ ('aa-idzun).


Maf'ulnya adalah مَعُوْذٌ  (ma'uudzun).



Tambahan informasi: 


Fi'il عَاذَ biasanya berpasangan dengan huruf ب , jadi  أعوذُ بِ (a'uudzu bi...) artinya aku berlindung kepada...


Sehingga أَعُوذُ بِكَ artinya: aku berlindung kepadamu.


كَ di sini maksudnya adalah Allah, sehingga maknanya adalah "Aku berlindung kepada-Mu"



4. مِنْ: artinya "dari"


5. هَمٌّ (hammun): artinya gundah gulana (galau terhadap masa depan).


6. حَزَنٌ (hazanun): artinya sedih (kesedihan terhadap yang telah terjadi).


Sumber: https://muslim.or.id/67494-mengobati-kegalauan-bag-3.html


7. عَجْزٌ ('ajzun): artinya lemah/kelemahan.


8. كَسَلٌ (kasalun): artinya malas/kemalasan.


9. بُخْلٌ (bukhlun): artinya pelit/kekikiran.


10. جُبْنٌ (jubnun): artinya sifat pengecut/penakut.


11. ضَلَعٌ (dhala'un): artinya belitan/lilitan


ضَلَعٌ adalah mashdar dari fi'il ضَلِعَ.


Sinonim ضَلِعَ adalah اِعْوَجّ , arti اِعْوَجّ  adalah "melilit", "berbelit".


Jadi arti ضَلَعٌ adalah lilitan atau belitan.


12. دَيْنٌ (dainun): artinya hutang


Jadi ضَلَعُ الدَّيْنِ (dhala'ud daini) artinya lilitan hutang atau belitan hutang.


13. غَلَبَةٌ (ghalabatun): artinya penguasaan.


غَلَبَةٌ adalah mashdar dari fi'il غَلَبَ.


غَلَبَ - يَغْلِبُ (ghalaba - yaghlibu) artinya: menguasai, mengalahkan.


14. رِجَالٌ (rijaalun): artinya orang-orang (laki-laki).



رِجَالٌ adalah bentuk jamak, bentuk tunggalnya adalah رَجُلٌ (rajulun) yang artinya seseorang/seorang laki-laki.


Jadi غَلَبَةُ الرِّجَالِ (ghalabatur rijaal) artinya adalah penguasaan orang-orang atau penindasan orang.



Itulah doa agar dibebaskan dari lilitan hutang. Perbanyak doa ini, disertai dengan usaha dan bekerja lebih giat dengan niat mencukupi diri dan keluarga serta melunasi hutang. In syaa Allah, dengan taufiq-Nya kita akan terbebas dari hutang.



Kesimpulan


Anda telah belajar kosakata bahasa Arab terutama sifat-sifat yang tercela, yang kita harus berlindung kepada Allah agar terjauh dari sifat tersebut.


Sifat-sifat tersebut adalah:


- هَمٌّ : yaitu galau atau khawatir akan masa depan


-  حَزَنٌ : yaitu sedih atas peristiwa (musibah/ujian/kesulita) yang telah terjadi


- عَجْزٌ : yaitu sifat lemah


-  كَسَلٌ : yaitu sifat malas


- بُخْلٌ: yaitu sifat kikir/pelit/bakhil


- جُبْنٌ : yaitu sifat penakut/pengecut


- ضَلَعُ الدَّيْنِ : yaitu terlilit hutang


- غَلَبَةُ الرِّجَالِ : yaitu dikuasai oleh orang lain/ditindas oleh orang lain


Hafalkan dan ketahui juga arti dari doa ini


Doa berbuka puasa beserta Artinya

Doa Qunut beserta Artinya

➡️ Baca di sini

➡️ Baca di sini


Doa Sapu Jagat beserta Artinya

Doa minta kaya hati

➡️ Baca di sini

➡️ Baca di sini