Latihan Soal dan Jawaban tentang Isim Tafdhiil

Table of Content [Lihat di sini]


Hari ini saya meneruskan latihan soal yang diambil dari kitab yang sama seperti kemarin yaitu ahaadits sahlatun, karya Dr. V. Abdurrahim.

Dari potongan hadits nomor dua, kita dapat mengambil pelajaran tentang isim tafdhiil. Saya telah menulis catatan di blog ini pada artikel sebelumnya, lihat link di bawah untuk membaca ulang agar lebih paham tentang isim tafdhiil.

Di bawah inilah potongan hadits yang kedua.







Ini versi textnya :

الْمُؤْمِنُ الْقَوِيُّ خَيْرٌ وَأَحَبُّ إِلَى اللّهِ مِنَ الْمُؤْمِنِ الضَّعِيْفِ

Artinya : Mukmin yang kuat lebih baik dan lebih Allah cintai daripada mukmin yang lemah.



Dari gambar di atas, ada dua warna yaitu biru (kata "khairun") dan kuning (kata "ahabbu ilaa"). Dua kata ini adalah contoh kata isim tafdhiil.

khairun min = lebih baik daripada

ahabbu ilaa ... min = lebih .. cintai daripada ...



Sekarang mari kita lihat penjelasan kosakata dan penjelasan kaidah nahwu.


Daftar kosakata


1. قَوِيٌّ (qawiyyun)

قَوِيٌّ artinya kuat.

Jamaknya قَوِيٌّ  adalah أَقْوِيَاءُ  (aqwiyaa-u).



2. خَيْرٌ  (khairun)

خَيْرٌ (khairun) artinya kebaikan.

خَيْرٌ  lawan dari  شَرٌّ

شَرٌّ (syarrun) artinya keburukan.

خَيْرٌ   adalah isim tafdhiil ( اسم تفضيل ), yang artinya lebih baik; terbaik.




3. ضَعِيْفٌ (dha'iifun)

ضَعِيْفٌ  artinya lemah.

Jamaknya ضَعِيْفٌ   adalah  ضُعَفَاءُ (dhu'afaa-u); ضِعَافٌ  (dhi'aafun)



Penjelasan kaidah nahwu


Pada potongan hadits ini, kita mempelajari  ulang materi isim tafdhil.

Perbandingan pada potongan hadits ini adalah:

1. Lebih baik (khairun min)

2. Lebih dicintai (ahabbu ilaa)



-  خَيْرٌ مِنْ  = lebih baik dari

-  أَحَبُّ إِلَى .... مِنْ  = lebih dicintai oleh ... dari ...


Lihat catatan pelajaran tentang isim tafdhil di sini :

https://belajarbahasaarabdasar.blogspot.com/2016/12/pengertian-isim-tafdhil-dan-contohnya.html

https://belajarbahasaarabdasar.blogspot.com/2017/10/ismut-tafdhiil-kitab-tashiilun-nahwi.html



Contoh latihan soal isim tafdhiil


Terjemahkan kalimat di bawah dalam bahasa Arab!


1. Shalat lebih baik daripada tidur.

2. Kota Mekkah lebih besar daripada kota Doha.

3. Kota Madinah lebih saya cintai daripada kota Jakarta.

4. Manusia yang paling kaum muslim cintai adalah Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam.


Jawab:


1. الصَّلاَةُ خَيْرٌ مِنَ النَّوْمِ (ash-shalaatu khairun minan naumi)

2. مَكَّةُ أَكْبَرُ مِنَ الدَّوْحَةَ  (makkatu akbaru minad dauhah)

3. الْمَدِيْنَةُ أَحَبُّ إِلَيَّ مِنْ جَاكَارْتَا  (al-madinatu ahabbu ilayya min jakarta)

4. أَحَبُّ النَّاسِ إِلَى الْمُسْلِمِ رَسُوْلُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ  (ahabbun naasi ilal muslimi Rasuulullahi shallallahu 'alaihi wasallam)



Terjemahkan ke dalam bahasa Indonesia


1.  أَحَبَّ الْأَعْمَالِ إِلَى اللهِ

Jawab :


1. Amal-amal yang paling Allah cintai.



Demikian latihan soal pada hari ini, semoga bermanfaat dan menambah pemahaman mengenai isim tafdhiil.