Bacaan Shalat dan Artinya | Doa Iftitah

Table of Content [Lihat di sini]

Salah satu motivasi saya belajar bahasa Arab adalah agar mengerti al-Qur-an dan hadits nabi shallallahu 'alaihi wasallam, selain itu juga mengetahui arti bacaan-bacaan shalat.


doa istiftah tulisan arab dan latin serta terjemahannya


Salah satu kiat untuk khusyu' dalam mendirikan shalat adalah mengerti apa-apa yang kita baca dalam shalat (doa dan dzikir dalam shalat). Dengan mengetahui artinya, kita dapat merenung dan meresapi kata demi kata untaian doa dan dzikir yang kita panjatkan di dalam shalat.

Orang yang mengerti doa atau bacaan shalat, lebih mudah mendapatkan kekhusyu-an daripada orang yang sekedar membaca doa & dzikir dalam shalat tanpa mengetahui artinya. Oleh karena itu, pentinglah kiranya kita mempelajari hal ini.

Dalam rangka mengulang-ulang bacaan shalat agar semakin paham akan artinya, maka saya akan menulis ulang di blog ini seluruh bacaan shalat mulai dari takbiratul ihram sampai salam. Dalam serial artikel bacaan shalat dan artinya ini, saya akan menuliskan bacaan shalat yaitu takbir dan doa iftitah.

Bacaan takbiratul ihram


Bacaan pertama kali dalam shalat adalah takbir, ia dibaca sebagai pembuka shalat. Takbir ini dinamakan takbiratul ihram.

Ketika takbir ini, kita membaca اللَّهُ أَكْبَرُ  (Allahu akbar).


Arti bacaan takbiratul ihram per kata


اللَّهُ = Allah

أَكْبَرُ = Maha Besar


Penjelasan


أَكْبَرُ (akbaru) adalah اسم تفضيل من كبَرَ =>  isim tafdhiil dari كَبَرَ (kabara).

Apa itu isim tafdhiil? Silakan baca pelajaran tentang isim tafdhil pada link berikut:

Pengertian isim tafdhiil

Wazan isim tafdhil untuk mudzakkar dan muannats mufrad, mutsanna, dan jamak 

Contoh soal dan jawaban tentang isim tafdhiil 



Bacaan doa iftitah sesuai sunnah


Pada artikel ini, saya hanya menuliskan bacaan iftitah yang pendek, pertama-tama saya tulis bahasa Arabnya, kemudian saya tulis doa iftitah dengan tulisan latin, dan terakhir adalah terjemahannya.

Ada dua bacaan iftitah yang sering dibaca oleh kita, dan sudah masyhur (terkenal) sejak kita SD. Dua doa iftitah inilah yang akan saya terjemahkan kata per kata serta terjemahan lengkapnya.

Ohya, doa iftitah ini juga bisa kita sebut doa istiftah, maknanya sama yaitu doa yang dibaca setelah takbiratul ihram.

Ada lebih dari dua macam doa iftitah yang diajarkan Nabi shallallahu 'alaihi wasallam, namun di sini saya hanya menuliskan doa istiftah yang pendek dan yang sering dibaca oleh kaum muslimin.


Doa iftitah yang pertama dan artinya


سُبْحَانَكَ اللَّهُمَّ وَبِحَمْدِكَ وَتَبَارَكَ اسْمُكَ وَتَعَالَى جَدُّكَ وَلاَ إِلَهَ غَيْرُكَ
(subhaanaka Allahumma wabihamdika watabaarakasmuka wata'aalaa jadduka walaa ilaaha ghairuka)


doa istiftah pendek sesuai sunnah dan terjemahannya


Terjemahan doa iftitah kata per kata


سُبْحَانَكَ (subhaanaka), artinya Maha Suci Engkau.

سُبْحَانَكَ terdiri dari dua bagian, yaitu سُبْحَانَ (subhaana) yang artinya maha suci, dan كَ (ka) yang artinya Engkau.


اللَّهُمَّ (Allahumma), artinya ya Allah.

Jadi سُبْحَانَكَ اللَّهُمَّ (subhaanakallahumma atau subhaanaka Allahumma) artinya Maha Suci Engkau ya Allah.


وَبِحَمْدِكَ (wabihamdika), artinya dan dengan memuji Engkau (bagiMu segala pujian).

وَبِحَمْدِكَ terdiri dari 4 bagian yaitu: وَ (dan), بِ (dengan), حَمْدٌ (memuji/pujian), كَ (engkau).

حَمْدٌ adalah mashdar dari fi'il حَمِدَ - يَحْمَدُ  (hamida - yamhadu). hamida/yamhadu artinya memuji.


وَتَبَارَكَ اسْمُكَ  (watabaarakasmuka), artinya nama-Mu penuh berkah.

وَتَبَارَكَ اسْمُكَ terdiri dari 4 bagian, yaitu: وَ (dan), تَبَارَكَ (berkah), اسْمٌ (nama), كَ (engkau).


وَتَعَالَى جَدُّكَ (wata'aalaa jadduka), artinya Maha Tinggi Keagungan Engkau.

وَتَعَالَى جَدُّكَ, terdiri dari 4 bagian, yaitu وَ (dan), تَعَالَى (Maha Tinggi), جَدٌّ (keagungan/kebesaran), كَ (engkau).


وَلاَ إِلَهَ غَيْرُكَ (walaa ilaaha ghairuka), artinya tiada ilah (Tuhan) yang berhak disembah dengan benar kecuali Engkau.

وَلاَ إِلَهَ غَيْرُكَ terdiri dari 5 bagian, yaitu وَ (dan) ,  لاَ (tidak/tiada), إِلَهٌ (Tuhan), غَيْرُ (kecuali), كَ (engkau).


Jadi terjemahan lengkapnya adalah :


سُبْحَانَكَ اللَّهُمَّ وَبِحَمْدِكَ وَتَبَارَكَ اسْمُكَ وَتَعَالَى جَدُّكَ وَلاَ إِلَهَ غَيْرُكَ , artinya Maha suci Engkau ya Allah. (aku sucikan Engkau) dengan memuji-Mu. Namu-Mu penuh berkah. Maha Tinggi keagungan-Mu. Tidak ada tuhan yang berhak disembah dengan benar kecuali Engkau.


Doa iftitah yang kedua dan artinya


 اللَّهُمَّ بَاعِدْ بَيْنِى وَبَيْنَ خَطَايَاىَ كَمَا بَاعَدْتَ بَيْنَ الْمَشْرِقِ وَالْمَغْرِبِ ، اللَّهُمَّ نَقِّنِى مِنْ خَطَايَايَ  كَمَا يُنَقَّى الثَّوْبُ الأَبْيَضُ مِنَ الدَّنَسِ ، اللَّهُمَّ اغْسِلْنِيْ مِنْ خَطَايَاىَ بِالثَّلْجِ وَالْمَاءِ وَالْبَرَدِ

(Allahumma baa'id bainii wabaina khathaayaaya kamaa baa'adta bainal masyriqi walmaghribi. Allahumma naqqinii minal khathaayaa kamaa yunaqqa ats-tsaubul abyadhu minad danasi. Allahummaghsilnii min khathaayaaya bits-tsalji wal maa-i walbaradi).


doa istiftah arab latin dan terjemahannya


Arti doa iftitah kata per kata


اللَّهُمَّ = ya Allah.


بَاعِدْ (baa'id) = jauhkanlah; pisahkanlah.

بَاعِدْ adalah bentuk fi'il amr dari بَاعَدَ - يُبَاعِدُ  (baa'ada - yubaa'idu). baa'ada artinya memisahkan atau menjauhkan.


بَيْنِى (bainii) = antara aku.

بَيْنِى terdiri dari dua bagian, yaitu بَيْنَ (baina) yang artinya diantara, dan يْ yang merupakan kata ganti orang pertama tunggal (aku).


وَبَيْنَ خَطَايَاىَ (wabaina khathaayaaya), artinya = dan antara kesalahan-kesalahanku.

خَطَايَا adalah bentuk jamak dari خَطِيئَةٌ (khathiiatun). خَطِيئَةٌ artinya adalah dosa atau kesalahan.



كَمَا (kamaa), artinya sebagaimana.


بَاعَدْتَ (baa'adta), artinya Engkau telah menjauhkan.


بَيْنَ الْمَشْرِقِ وَالْمَغْرِبِ (bainal masyriqi wal maghribi), artinya antara timur dan barat.

الْمَشْرِقُ (al-masyriqu), artinya timur.

الْمَغْرِبُ (al-maghribu), artinya barat.



نَقِّنِى (naqqinii), artinya sucikanlah aku.

نَقِّ (naqqi) adalah bentuk fi'il amr dari نَقَّى - يُنَقِّي (naqqaa - yunaqqii). naqqaa artinya mensucikan atau memurnikan.


يُنَقَّى (yunaqqaa), artinya disucikan.

يُنَقَّى adalah bentuk pasif (fi'il mudhari' majhul) dari يُنَقِّي (yunaqqii).


الثَّوْبُ (ats-tsaubu), artinya pakaian.

الأَبْيَضُ (al-abyadhu), artinya putih.

مِنْ (min), artinya dari.

دَنَسٌ (danasun), artinya kotoran.



اغْسِلْ (ighsil), artinya bersihkanlah/cucikanlah.

اغْسِلْ adalah bentuk fi'il amr dari غَسَلَ - يغْسِلُ (ghasala - yaghsilu). ghasala artinya mencuci atau membersihkan.


بِالْمَاءِ (bil maa-i), artinya dengan air.

الثَّلْجُ (ats-tsalju), artinya salju.

الْبَرَدُ (al-baradu), artinya air dingin; air salju; air es.


Jadi terjemahan lengkap doa iftitah ini adalah:



 اللَّهُمَّ بَاعِدْ بَيْنِى وَبَيْنَ خَطَايَاىَ كَمَا بَاعَدْتَ بَيْنَ الْمَشْرِقِ وَالْمَغْرِبِ ، اللَّهُمَّ نَقِّنِى مِنْ خَطَايَايَ  كَمَا يُنَقَّى الثَّوْبُ الأَبْيَضُ مِنَ الدَّنَسِ ، اللَّهُمَّ اغْسِلْنِيْ مِنْ خَطَايَاىَ بِالثَّلْجِ وَالْمَاءِ وَالْبَرَدِ

artinya: Ya Allah, jauhkanlah antara aku dan kesalahan-kesalahanku, sebagaimana Engkau telah menjauhkan antara timur dan barat. Ya Allah, sucikanlah aku dari kesalahan-kesalahanku sebagaimana pakaian yang putih disucikan dari kotoran. Ya Allah, bersihkanlah/cucilah kesalahan-kesalahanku dengan salju, air, dan air es/dingin.


Demikianlah saya sampaikan serial bacaan shalat beserta artinya kata per kata. In syaa Allah akan saya lanjutkan dengan bacaan shalat berikutnya, seperti ruku', i'tidal, dan seterusnya.

Update:

Ketahui juga arti dari doa ruku dan sujud